LAZ Harfa Alirkan 40.000 Liter Air Bersih Untuk Masyarakat Terdampak Kekeringan di Banten.

Sahabat, Kekurangan air bersih yang melanda sebagian wilayah di Provinsi Banten telah mencapai tahap mengkhawatirkan. Musim kemarau yang berkepanjangan menyebabkan berkurangnya sumber mata air sehingga tidak mampu mencukupi kebutuhan warganya. Tidak jarang warga terdampak harus bersusah payah atau membeli demi mendapatkan air untuk memenuhi kebutuhan hidup. LAZ Harfa & Harfa Rescue Indonesia (HRI) per hari … Read more

Wonderful Muharram, LAZ Harapan Dhuafa Adakan Wisata Edukatif Bersama Yatim

Menyambut kehadiran bulan istimewa bulan muharram 1444 H, LAZ Harapan Dhuafa mengadakan wisata edukatif bersama yatim. Kegiatan ini menjadi salah satu kegiatan yang diadakan LAZ Harapan Dhuafa yang dikemas dalam program Wonderful Muharram. Bersama 113 anak yatim dari berbagai daerah di Banten, tim LAZ Harapan Dhuafa bersama-sama berangkat menuju Wisata Air Tirta Persada DM Kadubungbang, … Read more

Pasca Gempa Guncang Banten, LAZ Harfa Terus Distribusikan Bantuan

Pasca gempa  mengguncang  Banten  (14/1), LAZ Harapan Dhuafa dengan sigap melakukan tindakan responsif tanggap darurat dengan mendirikan POS Bencana di Kecamatan Sumur, melakukan assesment dan mendistribusikan bantuan logistik. Hingga saat ini terdata 1919 rumah rusak akibat bencana; diantaranya 1149 rusak ringan, 454 rusak sedang, dan 316 rusak berat. Sementara untuk kebutuhan utama bagi penyintas yang … Read more

Gotong Royong Bantu Penyintas Gempa, LAZ Harfa adakan Car Free Day

Gempa yang terjadi (14/01) di Banten dengan kekuatan 6,7 M telah membuat masyarakat panik dan trauma. Tak hanya ratusan rumah yang hancur, fasilitas umum seperti masjid, puskesmas dan sekolah juga ikut roboh ketika musibah itu datang. Musibah gempa ini menjadi duka yang sangat mendalam bagi kita semua. Tetapi Alhamdulillah, berkat gotong-royong yang dilakukan oleh para … Read more

Banjir ROB Menerjang Pesisir Pandeglang, LAZ Harfa Kirimkan Bantuan untuk Penyintas Banjir

Cuaca buruk melanda sejumlah wilayah di Indonesia terutama pada wilayah pesisir laut yang menyebabkan beberapa diantaranya mengalami kenaikan gelombang air laut hingga terjadi bencana banjir ROB. Satu wilayah terdampak adalah Desa Sidamukti, Kabupaten Pandeglang-Banten pada hari Senin (6/12). Saat terjadinya banjir masyarakat tampak panik dan berupaya menyelamatkan diri. Dikatakan bahwa banjir kali ini merupakan yang … Read more

LAZ Harfa dan Pondok Sedekah Renovasikan Mushola dan Launching Rumah Qur’an di Pandeglang

Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (LAZ Harfa) melalui program kemitraan bersama Pondok Sedekah Indonesia melaksanakan Peresmian Renovasi Mushola Baitul Ummah sekaligus Launching Rumah Qur’an Baitul Ummah Pondok Sedekah di Desa Majau, Kecamatan Saketi, Kabupaten Pandeglang Banten, Rabu (8/12). Kegiatan mendapatkan antusias dari sejumlah warga yang mendirikan tenda serta menyediakan berbagai hidangan lokal untuk tamu undangan … Read more

15 Tahun Mengedukasi Masyarakat untuk Cuci Tangan Pakai Sabun

Tahukah sahabat, setiap tanggal 15 Oktober diperingati sebagai Hari Cuci Tangan Sedunia? Mungkin tidak semua tahu tentang peringatan ini, namun pentingnya akan mencuci tangan dengan sabun perlu diedukasi kepada seluruh lapisan masyarakat. Tak hanya sebagai peringatan, hari cuci tangan sedunia diprakarsai sebagai langkah untuk mengedukasi masyarakat terutama di desa tentang betapa pentingnya memiliki kesadaran mencuci … Read more